Kaos Tulisan Unik dan Kreatif Yang Bikin Kamu Jadi Keren
Kaos adalah salah satu pakaian simpel yang bisa kamu gunakan untuk menjalankan kegiatan sehari-hari, apabila kamu bukanlah orang yang suka berpakaian formal seperti menggunakan kemeja. Supaya bisa tetap tampil keren dan nggak cuma pakai kaos yang desainnya itu-itu saja, kamu bisa menggunakan kaos dengan desain tulisan unik dan juga kreatif.
Berikut ini adalah 9 kaos tulisan unik dan kreatif yang bisa kamu jadikan sebagai inpirasi, supaya bisa tampil keren dan menarik perhatian walaupun hanya pakai kaos. Yuk, langsung simak pembahasannya!
9 Kaos dengan Tulisan Unik dan Kreatif
Biar nggak cuma pakai kaos dengan desain yang biasa saja, berikut ini adalah 9 kaos tulisan unik dan kreatif yang bisa jadi rekomendasi berpakaianmu.
1. Kaos Tulisan Edisi Pandemi
Di masa pandemi ini, kita diharuskan untuk menjaga jarak agar memutus rantai penularan virus Covid-19. Akan tetapi, masih banyak orang yang tetap berkerumun dan tidak menjaga jarak antara 1 dengan yang lain. Nah, kamu bisa menggunakan kaos dengan tulisan social distancing seperti contoh pada gambar ya, Citeeszen. Kaos ini sekaligus bisa jadi peringatan untuk orang-orang yang melihatnya supaya nggak dekat-dekat.
2. Kaos Logo Plesetan
Biar lucunya nggak setengah-setengah, kamu bisa pakai kaos dengan logo-logo brand yang sudah terkenal ini. Supaya kelihatan lucu, kamu bisa beli kaos dengan logo brand plesetan seperti contoh yang ada di gambar. Dijamin, yang lihat kamu pakai kaos ini akan ngakak dan menganggap kamu adalah orang yang lucu dan kreatif.
3. Kaos Lirik Lagu
Kalau kamu suka dengerin lagu, salah satu rekomendasi untuk tulisan di kaosmu adalah lirik lagu, loh. Biar nggak cuma tulisan saja, kamu bisa juga beli kaos dengan lirik lagu dan juga gambar penyanyinya, jadi makin keren deh. Selain itu, supaya orang-orang yang lihat jadi langsung sadar kalau tulisan di kaosmu itu berisi lirik lagu.
4. Kaos Tulisan Terbalik
Nah, kaos dengan tulisan yang terbalik juga bisa kamu gunakan karena termasuk unik. Saat menggunakan kaos dengan desain tulisan yang terbalik ini, kamu juga bisa sekalian membuat orang yang melihatnya jadi penasaran karena sulit untuk membaca tulisan terbalik yang ada di kaosmu.
5. Kaos Tulisan Satu Kata
Kalau kamu adalah orang yang simpel dan tidak suka menjadi pusat perhatian orang lain, kaos tulisan satu kata ini cocok untukmu. Walaupun simpel, hanya terdapat desain satu kata dalam kaosmu, kamu tetap bisa terlihat keren. Karena, kadang-kadang hal yang sederhana malah bisa terlihat lebih menarik, loh! Kalau kamu nggak suka tulisan yang terlalu ramai untuk kaosmu, kaos dengan desain tulisan satu kata ini cocok untukmu
6. Kaos Quotes
Rekomendasi kaos tulisan unik dan kreatif selanjutnya adalah kaos quotes. Kaos dengan quotes atau kata-kata mutiara ini, bisa membuat semua orang yang membacanya jadi termotivasi. Secara tidak langsung, saat menggunakan kaos quotes ini kamu bisa menyemangati orang-orang yang sedang down, Citeeszen.
7. Kaos Self Love
Self love merupakan salah satu hal penting untuk dirimu, loh. Kamu harus mencintai diri sendiri terlebih dahulu, sebelum mencintai orang lain. Nah, dengan menggunakan kaos tulisan self love ini menandakan bahwa kamu sangat mencintai dirimu. Jika kamu pakai kaos ini untuk bepergian, hal ini bisa juga sebagai pengingat untuk orang lain, loh.
8. Kaos Tulisan Bahasa Daerah
Daritadi tulisannya kebanyakan bahasa inggris, biar nggak bosan kamu bisa juga menggunakan kaos dengan bahasa daerahmu. Kamu bisa pilih mau menggunakan tulisan yang memotivasi atau yang lucu-lucu biar orang yang melihatnya tertawa. Dengan memakai kaos dengan tulisan dari bahasa daerahmu, kamu juga bisa bikin orang lain penasaran karena nggak ngerti artinya.
9. Kaos Tulisan Definisi
Nggak harus definisi yang pakai bahasa baku, kamu bisa beli kaos dengan tulisan definisi yang bahasanya sudah diubah menjadi santai atau bahkan yang menggunakan kata-kata yang lucu. Tapi kalau mau buat tulisan definisi di kaos dengan bahasa yang baku juga nggak masalah, hitung-hitung jadi menambah pengetahuan buat yang baca.
Rekomendasi Kaos Tulisan Unik Karya Kreator Tees
Sudah dapat inspirasi kaos tulisan keren, tapi bingung belinya dimana? Yuk, langsung simak rekomendasi kaos tulisan unik karya Kreator Tees di bawah ini ya!
1. bantuancovid
Salah satu rekomendasi store dengan desain kaos tulisan adalah bantuancovid. Di sini, kamu bisa menemukan berbagai kaos tulisan yang berkaitan dengan pandemi, seperti PPKM, vaksin, jaga jarak, dan masih banyak tulisan keren lainnya. Yuk, langsung mampir ke store bantuancovid dan beli kaos tulisan keren!
2. digilandpro
Kalau kamu sedang mencari store dengan kaos tulisan yang menyediakan banyak pilihan, kamu wajib untuk intip store digilandpro. Di sini, kamu bisa menemukan banyak sekali desain kaos tulisan unik, menarik dan juga kreatif. Tidak hanya tulisan saja, terdapat juga kaos dengan desain gabungan gambar dan tulisan yang sangat keren. Langsung mampir ke store digilandpro dan borong karya-karyanya!
3. FLASHBACK
Nah, kalau kamu sedang cari kaos lucu-lucu, store FLASHBACK adalah tempat yang tepat untuk kamu kunjungi. Di store ini, kamu bisa menemukan kaos-kaos dengan logo-logo brand yang terkenal tetapi kata-katanya diplesetkan. Sehingga kamu bisa membuat orang tertawa saat melihatmu menggunakan kaos ini. Yuk, langsung mampir ke store FLASHBACK untuk melihat desainnya!
Kalau kamu belum menemukan kaos tulisan yang cocok dengan gayamu, kamu juga bisa buat kaos tulisanĀ custom sesuai dengan keinginanmu di Tees.co.id, loh. Jangan lupa pakai kode voucher “SATUAJABISA” untuk mendapatkan diskon sebesar 10% ya, Citeeszen. Yuk, langsung pesan kaos tulisan unik yang sesuai dengan gayamu di Tees.co.id!